IMTEK Akan Gelar Gebyar Milad dan Kongres, Berikut Rangkaian Kegiatannya

Sambas, Kalimantanpost.online - Mahasiswa Sambas yang tergabung dalam Ikatan Mahasiswa Kecamatan Teluk Keramat (IMTEK) akan menggelar Gebyar Milad Ke-22 dan Kongres Ke-8 IMTEK. 23/05/2022 

Ketua Panitia Penyelenggara Kegiatan Tiara Hani Wulandari Menjelaskan mengenai rangkaian yang akan di laksanakan. 

Dalam rangka memeriahkan milad IMTEK ke-22 kami akan melaksanakan insyaallah 4 rangkaian kegiatan, diantaranya ialah jalan sehat Berhadiah, Sunatan Massal, Aksi Tanam Pohon, dan Seminar Kepemimpinan. Ucap Tiara 

Tiara juga mengatakan tujuan di laksanakannya beberapa kegiatan tersebut memang untuk membantu masyarakat terkhusus di kecamatan teluk keramat. Juga ini merupakan salah satu tugas utama dari seorang mahasiswa yang tertuang di dalam try Dharma Perguruan tinggi yang ke 3 yaitu pengabdian kepada masyarakat. Ujar Tiara 

Tiara juga mengatakan mengenai kesiapan panitia, panitia sudah terbentuk perbidangnya, dan sekarang sudah menjalankan tupoksinya masing-masing Ucap Yaya. 

Koordinator Acara Milad dan Kongres Yaitu Nuri Ayu Kharisma juga sebagai Departemen Litbang, menyampaikan 
Mengenai kegiatan yang akan kami laksanakan tentu harapan kami dapat di sambut baik oleh Pemerintah Daerah maupun instansi yang ada di Kabupaten Sambas. Ujarnya
Penulis : Fajar Angreswari

Belum ada Komentar untuk "IMTEK Akan Gelar Gebyar Milad dan Kongres, Berikut Rangkaian Kegiatannya"

Posting Komentar