Polisi Sahabat Masyarakat: Patroli Malam di Mandor Ciptakan Rasa Aman
Polsek Mandor~ Polres Landak ~ Polda Kalbar ~ Suasana di wilayah Kecamatan Mandor, Kabupaten Landak, terlihat lebih kondusif seiring dengan kehadiran personel kepolisian yang melakukan patroli malam dalam rangka mencegah potensi gangguan kamtibmas. Patroli ini dilakukan secara menyeluruh di titik-titik rawan, kawasan pemukiman, serta jalur perlintasan yang kerap dilalui masyarakat, Selasa (18/11/2025).
Kapolres Landak AKBP Devi Ariantari, S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Mandor Ipda Bernadus Didy Kusnadi, S.H., M.H., secara terpisah mengatakan bahwa kegiatan patroli ini merupakan wujud nyata kehadiran Polri sebagai sahabat masyarakat, sekaligus menjaga keamanan dan kenyamanan warga pada malam hari.
“Patroli malam rutin kami laksanakan sebagai bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat. Tujuan utamanya agar warga merasa aman, serta mengurangi potensi tindakan kriminal di wilayah Mandor,” ujar Kapolsek.
Lanjut Kapolsek menambahkan, pihaknya juga mengedepankan pendekatan humanis dalam setiap kegiatan patroli. Personel tidak hanya melakukan pengawasan area, tetapi juga menyapa warga, memberikan imbauan kamtibmas, serta memastikan situasi lingkungan berada dalam keadaan aman.
“Kami ingin masyarakat tahu bahwa polisi selalu hadir untuk mereka. Komunikasi dan kedekatan dengan warga menjadi kunci terwujudnya keamanan bersama. Semoga kegiatan ini semakin mempererat hubungan Polri dan masyarakat,” tutup Ipda Didy Kusnadi.
Editor: Lisa
Belum ada Komentar untuk "Polisi Sahabat Masyarakat: Patroli Malam di Mandor Ciptakan Rasa Aman"
Posting Komentar