Polisi Sambangi Warga Saat Patroli Malam, Begini Pesan Humanis Yang Disampaikan

Mandor - Landak, Kalimantanpost.online.-
Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif, anggota Polsek Mandor melaksanakan patroli rutin pada malam hari. Dalam kegiatan tersebut, petugas menyempatkan diri untuk menyapa dan berdialog langsung dengan warga yang sedang duduk santai di rumah yang ada di Kecamatan Mandor, Kamis (29/5/2025) Malam.

Salah seorang anggota Polsek Mandor menyampaikan imbauan kepada warga agar tetap waspada terhadap potensi gangguan keamanan di lingkungan sekitar. “Kami mengajak masyarakat untuk turut serta menjaga keamanan, segera melapor apabila melihat hal-hal mencurigakan. Kehadiran kami di sini bukan hanya untuk patroli, tapi juga untuk membangun komunikasi yang baik dengan warga,” ujarnya.

Secara terpisah, Kapolsek Mandor, IPTU Yulianus van Chanel, TK, S.I.P., menjelaskan bahwa patroli malam hari merupakan bagian dari upaya preventif kepolisian untuk mencegah tindak kriminalitas. “Kami ingin memastikan bahwa kehadiran polisi benar-benar dirasakan oleh masyarakat. Dengan patroli dialogis seperti ini, kami bisa mendengar langsung keluhan dan masukan dari warga,” ungkapnya.

Salah seorang warga yang ditemui petugas mengungkapkan rasa senangnya atas perhatian pihak kepolisian. “Kami merasa lebih aman dengan adanya patroli malam seperti ini. Polisi hadir bukan hanya untuk menindak, tapi juga mengayomi dan melindungi,” tuturnya.

Sumber: Humas Polsek Mandor 
Editor: Lisa 

Belum ada Komentar untuk "Polisi Sambangi Warga Saat Patroli Malam, Begini Pesan Humanis Yang Disampaikan"

Posting Komentar