Sambut Hut TNI Ke-79 Tahun 2024, Korem 121/Abw Menggelar Doa Bersama
Dalam rangka HUT TNI ke-79 Tahun 2024, sekaligus memaknai dalam meningkatkan iman dan taqwa kepada Tuhan YME, Korem 121/Abw menggelar doa bersama sebagai bentuk ungkapan rasa syukur dalam rangka memperingati HUT TNI ke-79, yang dilaksanakan di Korem 121/Abw, Sintang, Kalimantan Barat, Kamis (03/10/2024).
Kegiatan ini bertujuan untuk memanjatkan doa kepada para Pahlawan maupun Prajurit yang telah gugur demi menjalankan tugasnya demi menjaga keutuhan dan kesatuan NKRI, selain itu juga, agar seluruh prajurit TNI khususnya Korem 121/Abw diberikan kesehatan, keselamatan, kelancaran, dan keamanan dalam melaksanakan tugas pengabdian kepada Bangsa dan Negara, sekaligus sebagai wujud syukur atas usia TNI yang ke-79.
Kegiatan doa bersama diikuti kurang lebih 125 personel dari Makorem 121/Abw dan Balak Aju Korem 121/Abw yang beragama Muslim dan Non Muslim, doa bersama agama islam dilaksanakan di Masjid Darul Muttaqin Korem 121/Abw dan yang beragama non muslim dilaksanakan di Aula Korem 121/Abw.
Memaknai Kehidupan Melalui Nuzulul Qur’an. Doa bersama memperingati HUT TNI ke-79, mengusung tema “TNI Modern bersama Rakyat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional Untuk Indonesia Maju”.
Sumber: Penrem 121/Abw
Editor: Lisa
Belum ada Komentar untuk "Sambut Hut TNI Ke-79 Tahun 2024, Korem 121/Abw Menggelar Doa Bersama "
Posting Komentar