Pastikan Aman, Karendal OPS Bersama Kasatgas Preventif Pantau Pelipatan Surat Suara Gubernur di Gudang Logistik

Landak, Kalimantanpost.online.-
Pada hari ini, Kamis, 31 Oktober 2024, demi memastikan keamanan dan ketertiban, Karendal OPS Res, Akp Dwi Raharjo, S.H., M.H., bersama dengan Kasatgas Preventif, Iptu Teguh Supriadi, melakukan pengecekan langsung di gudang logistik KPU Kabupaten Landak. Pengecekan ini dilakukan saat proses pelipatan surat suara untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, dengan tujuan agar proses tersebut dapat berjalan dengan aman dan lancar tanpa ada gangguan.

Dalam kesempatan ini, Karendal OPS Res Akp Dwi Raharjo, S.H., M.H., menyampaikan bahwa pentingnya pengawasan ketat dalam proses pelipatan surat suara ini. 

“Pengecekan ini dilakukan sebagai bentuk antisipasi terhadap hal-hal yang tidak diinginkan serta menjaga agar tahapan pelaksanaan pemilihan bisa berjalan sesuai dengan prosedur dan tetap aman,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Karendal OPS Res, Akp Dwi Raharjo, S.H., M.H., menambahkan bahwa peran aktif setiap personel pengamanan di lapangan sangat krusial dalam memastikan seluruh tahapan berjalan sesuai rencana. 

“Setiap anggota diharapkan mampu mengantisipasi situasi apa pun yang berpotensi mengganggu keamanan proses pelipatan surat suara. Penting untuk tetap sigap dan menjalin komunikasi yang baik dengan pihak terkait agar tidak ada celah bagi hal-hal yang tidak diinginkan,” tambahnya.

Akp Dwi Raharjo, S.H., M.H., juga berpesan kepada seluruh anggota yang bertugas untuk tetap waspada dan melaksanakan tugas pengamanan dengan penuh tanggung jawab. 

"Tetap waspada dan perhatikan setiap pergerakan yang ada di lokasi gudang logistik. Pastikan semua berjalan lancar, sehingga masyarakat yang terlibat dalam pelipatan surat suara merasa aman dan nyaman dalam melaksanakan tugasnya,” pesannya.

Dengan adanya pengecekan dan pengamanan ini, diharapkan proses pelipatan surat suara di Kabupaten Landak dapat berjalan sesuai rencana dan tanpa kendala.

Sumber: Humas Polres Landak
Heri
Editor: Lisa

Belum ada Komentar untuk "Pastikan Aman, Karendal OPS Bersama Kasatgas Preventif Pantau Pelipatan Surat Suara Gubernur di Gudang Logistik"

Posting Komentar