Kapolresta Palangka Raya dan PJU Ikuti Vidcon Anev Sitkamtibmas Jajaran Polda Kalteng
Palangka Raya, Kalimantanpost.online. – Kepolisian Resor Kota Palangka Raya turut mengikuti video conference (vidcon) yang digelar oleh Polda Kalteng kepada seluruh jajaran dalam rangka analisa dan evaluasi (anev) situasi kamtibmas.
Vicon tersebut diikuti secara virtual melalui Aula Rupatama di Mapolresta Palangka Raya, Jalan Tjilik Riwut Km. 3,5, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, yang dihadiri langsung oleh Kapolresta, Kombes Pol. Budi Santosa, S.I.K., M.H., Senin (29/4/2024) pagi.
Mengikuti berjalannya kegiatan bersama Wakapolresta dan para PJU, Kapolresta pun menyampaikan beberapa hal terkait anev terhadap situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (sitkamtibmas) yang disampaikan oleh Kapolda Kalteng.
“Terkait sitkamtibmas terkini, Bapak Kapolda Kalteng mengatensikan agar seluruh Kapolresta dan Kapolres dapat mempelajari dan menguasai informasi-informasi kamtibmas pada wilayah hukum masing-masing,” tutur Kapolresta.
“Termasuk juga perkembangan, kemajuan, pertumbuhan ekonomi penduduk, kegiatan hingga sosial masyarakat dan antropologi budaya, sehingga kita dapat mengantisipasi serta mencegah terjadinya berbagai macam potensi gangguan kamtibmas,” tambahnya.
Kombes Pol. Budi melanjutkan, Kapolda Kalteng juga menegaskan agar seluruh jajarannya menanggapi isu-isu maupun kejadian menonjol yang terjadi pada wilayah hukum masing-masing, sebagaimana atensi dari Kapolri.
“Beliau menegaskan agar tidak boleh menyepelekan permasalahan sekecil apa pun yang terjadi serta wajib untuk menanggapi dan menyelesaikannya hingga tuntas, sehingga ketika nantinya muncul permasalahan lainnya dapat teratasi dengan cepat,” ungkapnya.
“Semua itu tentunya demi menjaga tingkat kepercayaan dan kepuasan masyarakat terhadap kinerja dari Institusi Polri, khususnya pada wilayah hukum Polda Kalteng termasuk Polresta Palangka Raya dan polsek jajaran,” pungkasnya. (Mirhan)
Belum ada Komentar untuk "Kapolresta Palangka Raya dan PJU Ikuti Vidcon Anev Sitkamtibmas Jajaran Polda Kalteng "
Posting Komentar