Dandim 1204/Sgu Memaparkan Program Unggulan Kepada Kasad di Jagoi Babang, Kab. Bengkayang

Sanggau, Kalimantanpost.Online.-
SMK PDN (Sekolah Menengah Kejuruan Plus Desa Nusantara) yang merupakan SMK binaan Kodim 1204/Sgu memiliki program unggulan di bidang Ketahanan Pangan yaitu Peternakan Sapi yang memanfaatkan lahan tidur milik TNI, Pemda, perusahaan maupun kerjasama dengan warga setempat di sekitaran Sekolah.

Latar belakang Dandim mengambil inisiatif ini dikarenakan tingginya kebutuhan Sapi potong di wilayah Kab. Sanggau dan Prov Kalbar yang saat ini sebagian besar masih didatangkan dari provinsi lain, hal ini selaras dengan kondisi saat ini bahwa kebutuhan pangan dunia yang semakin meningkat dampak dari situasi geo politik global diantaranya perang Rusia-Ukraina serta memanasnya situasi konflik di Gaza. 

Menyikapi hal tersebut Pemerintah Pusat melalui Kementrian Pertanian telah melakukan langkah-langkah penguatan pangan salah satunya yaitu melakukan MoU antara Menteri Pertanian dengan Panglima TNI di bidang Ketahanan Pangan pada bulan Desember 2023 lalu. 

Kepala Staf TNI AD, Jenderal TNI Maruli Simanjuntak telah memerintahkan satuan jajaran TNI AD untuk melakukan langkah-langkah strategis untuk menindaklanjuti MoU tersebut. 
Pangdam XII/Tpr pada kesempatan pertama telah memberikan arahan kepada seluruh satuan komando kewilayahan untuk segera mendata lahan-lahan tidur atau tidak produktif selanjutnya untuk berkoordinasi dengan instansi Pemda maupun pihak swasta guna pemanfaatan di bidang Pangan.

Selanjutnya dihadapkan dengan latar belakang tersebut, Dandim 1204/Sgu selaku ‘Bapak Asuh’ para Siswa/Siswi SMK PDN yang memiliki jurusan Agribisnis melihat peluang yaitu kebun sawit dan lahan tidur di wilayah Kab. Sanggau yang cukup luas serta produktif untuk ditanami rumput gajah/odot maupun pemanfaatan pelepah Sawit, maka sistem breeding / pembiakan hewan Sapi sangat efektif untuk dijadikan program Kodim. 
Dandim berharap peternakan Sapi ini dapat dikembangkan sehingga hasilnya selain sebagai pembelajaran praktek siswa/siswi bisa juga untuk membantu operasional sekolah dan siswa, kesejahteraan guru bahkan untuk meningkatkan PAD Kab. Sanggau.

Kunjungan Kasad pada hari Kamis 25 Januari 2024 di Jagoi Babang Kab. Bengkayang menjadi momentum Danrem 121/Abw untuk menampilkan hasil program Kodim jajarannya antara lain pengeboran air bersih sekaligus air minum, RTLH, Babinsa mengajar di sekolah perbatasan, bantuan hewan ternak dan bibit tanaman serta program ketahanan pangan salah satunya peternakan Sapi cluster sekolah.(**)


Sumber: Dispenad
Editor: Lisa

Belum ada Komentar untuk "Dandim 1204/Sgu Memaparkan Program Unggulan Kepada Kasad di Jagoi Babang, Kab. Bengkayang"

Posting Komentar