Kirab Pemilu 2024 di SMA Karya Sekadau, Polisi Berikan Pengamanan

Sekadau, Kalimantanpost.online.-
Dalam pelaksanaan Kirab Pemilu tahun 2024 yang berlangsung di SMA Karya, personel Polres Sekadau diterjunkan ke lokasi untuk melakukan pengamanan, Sabtu 15 April 2023.

Pengamanan tersebut dilakukan oleh regu siaga Polres yang bertugas pada hari libur guna menjaga keamanan dan ketertiban dalam setiap agenda kegiatan masyarakat.

Kapolres Sekadau melalui Iptu Pandi selaku Perwira pengendali (Padal) menyampaikan, kehadiran Polri dibutuhkan dalam setiap agenda kegiatan yang dihadiri khalayak ramai dalam rangka harkamtibmas.

"Selain harkamtibmas, tujuan berikutnya dalam pengamanan yakni menjaga kamseltibcarlantas di depan lokasi kegiatan yang berada di pinggir jalan," ucapnya.

Selain menjaga arus kendaraan tetap lancar, pengaturan lalu lintas diberikan saat peserta pawai Kirab Pemilu tahun 2024 memasuki lokasi kegiatan hingga selesainya kegiatan.

Kasat Lantas mengemukakan, pengamanan tersebut merupakan bentuk dukungan terhadap rangkaian kegiatan menyambut Pemilu serentak dimana Kepolisian merupakan leading sektor dalam pengamanan. 


Sumber: Humas Polres Sekadau
Editor: Lisa

Belum ada Komentar untuk "Kirab Pemilu 2024 di SMA Karya Sekadau, Polisi Berikan Pengamanan"

Posting Komentar