Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Liong Kapuas 2023, Wakapolda Harap Perayaan Imlek dan Cap Go Meh di Kalbar Aman dan Lancar

Pontianak, Kalimantanpost.online.-
Wakapolda Kalbar Brigjen Pol Asep Safrudin memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ke wilayahan Liong Kapuas 2023, dalam rangka Pengamanan Imlek 2574 dan Cap Go Meh 2023 di Lapangan Jananuraga Mapolda Kalbar, Jum'at (20/1).

"Apel gelar pasukan ini dilaksanakan untuk mengecek kesiapan seluruh personel pengamanan, berikut kelengkapan sarana dan prasarana pendukungnya, serta keterpaduan unsur lintas sektoral dalam mengamankan perayaan hari raya Imlek 2574 dan Cap Go Meh tahun 2023 berjalan aman dan lancar," kata Wakapolda Kalbar dalam mengawali sambutannya.

Ia mengatakan, perayaan imlek dan cap go meh dilaksanakan mulai tanggal 22 Januari 2023, kemudian perayaan puncak dari tanggal 3 sampai 5 Februari 2023 dan tanggal 6 Februari 2023 akan diakhiri dengan ritual bakar naga di vihara yang telah ditentukan. 

"Sasaran kegiatan operasi ini adalah terwujudnya kegiatan perayaan festival Imlek dan Cap Go Meh dengan aman, nyaman dan lancar," ujarnya.

Menurutnya, wilayah Kalimantan Barat tahun ini tentu berbeda dengan tahun sebelumnya, karena perayaan Imlek dan Cap Go Meh tidak dibatasi oleh PPKM sesuai kebijakan pemerintah, oleh karena itu bersama dengan TNI dan stakeholder terkait dan ormas melaksanakan pengamanan selama 17 hari kedepan.

"Kalimantan Barat yang kaya akan budaya dan sudah terbiasa hidup dalam keberagaman, hingga saat ini kita semua dapat menjalankan aktifitas sehari-hari dengan lancar dengan penuh semangat. Kita harus berbangga bahwa Kalbar dengan berbagai potensinya dapat hidup rukun sebagai bangsa yang beradab," ungkapnya.

Perayaan hari raya imlek dan cap go meh tahun 2023, yang dilaksanakan di wilayah Kalbar terutama Kota Singkawang dan Kota Pontianak maupun di Kabupaten lainnya.

"Penggelaran kekuatan pada setiap titik-titik rawan, harus dilakukan dalam rangka memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan masyarakat, melalui koordinasi dan kerjasama dengan seluruh komponen masyarakat dan instansi terkait, sehingga terwujud sinergitas dan keterpaduan serta kebersamaan dalam setiap pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara," jelas Asep.

Wakapolda Kalbar menegaskan kepada seluruh personel yang mengamankan imlek dan cap go meh agar selalu konsisten dengan aturan dan disiplin, pelihara keterpaduan dan kebersamaan di lapangan serta jaga kesehatan dan keselamatan. 


Sumber: Humas Polda Kalbar
Editor: Lisa

Belum ada Komentar untuk "Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Liong Kapuas 2023, Wakapolda Harap Perayaan Imlek dan Cap Go Meh di Kalbar Aman dan Lancar"

Posting Komentar